Kapolres Muarojambi Hadiri Kegiatan Asnis Gar Bin Komsos di Kodim 015/Batanghari

mardiono
Kapolres Muarojambi, AKBP Mardiono bersama Dandim 015/Batanghari, Letkol Inf Widi Rahman

Jambi Seru, Sengeti – Kepala kepolisian resort Muarojambi, AKBP Mardiono menghadiri kegiatan Asnis Gar Bin Komsos, yang bertempat di Aula Kodim 015/Batanghari, pada Jumat (5/4/2019).

BACA JUGA: Perkuat Imtaq Personel, Polres Muarojambi Peringati Isra Mi’raj dan Doa Istighosha

Tampak hadiri dalam acara tersebut, Dandim 015/Batanghari, Letkol Inf Widi Rahman, Wakil Bupati Muarojambi, Bambang Bayu Suseno dan Kajari Muarojambi, Sunanto.

Bacaan Lainnya

Kapolres Muarojambi, AKBP Mardiono menyampaikan bahwa, sangat berterimakasih kepada pihak Kodim 015/Batanghari yang sudah mengundang pihak kepolisian resort Muarojambi.

“Ini juga merupakan bentuk sinergitas TNI kepada Polri,” katanya.

Ditambahkannya, anggota TNI-Polri agar senantiasa menjaga soliditas dan sinergitas. Hal itu, sangat diperlukan dalam mengawal beberapa agenda yang akan dihadapi, terutama dalam waktu dekat ini akan berlangsung pilkada serentak. Jadi, ia berharap agar pemilu 2019, aman, damai dan sejuk.

“Soliditas menjadi modal penting agar agenda yang dikawal dapat berlangsung aman dan lancar. TNI dan Polri adalah pilar Negara. Keberadaan dan keharmonisannya adalah pondasi yang menunjang eksistensi NKRI,” terangnya.

Di tempat yang sama Dandim 015/Batanghari, Letkol Inf Widi Rahman juga menyampaikan, TNI dan Polri siap bersinergi untuk mengawal pembangunan Nasional.

BACA JUGA: Polres Muarojambi Beserta KPUD dan Bawaslu Gelar Forum Group Discusion

“TNI dan Polri siap menjadi penggerak revolusi mental dengan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Selain itu, institusi TNI juga siap mendukung dan menyukseskan serta turut mengamankan setiap agenda atau gelaran baik level lokal, regional maupun nasional,” tandasnya.(don)

Pos terkait