Pemkab Kerinci Gelar Lepas Pamit Dengan Kajari Sungai Penuh

Pemkab Kerinci Gelar Lepas Pamit
Acara lepas pamit Kajari Sungai Penuh.Foto: Oga/Jambiseru.com

Jambiseru.com – Pemerintah Kabupaten Kerinci gelar Lepas dan Pamit Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Sungai Penuh, Romy Arizyanto, dengan Pemerintah dan Masyarakat Kabupaten Kerinci, Senin (15/2/2021) malam.

Acara yang bertempat di Rumah Dinas Bupati Kerinci, dihadiri langsung Bupati Kerinci, Adirozal dengan didampingi Ketua TP PKK, Nailil Husna. Selain itu juga dihadiri Kapolres Kerinci dan Wakil Ketua DPRD, Ketua PA, Ketua PN, Kasdim 0417/Kerinci, Pj Sekda, Staf Ahl i Bupati, Asisten, Ketua Bhayangkari, Ketua DWP serta tamu undangan lainnya.

Pada kesempatan itu, Bupati Kerinci, Adirozal menyampaikan ucapan terima kasih atas pengabdian selama memimpin Kejaksaan Negeri Sungai Penuh dan sekaligus menyampaikan ucapan selamat mengemban tugas baru di Kejaksaan Negeri Wonosobo.

Bacaan Lainnya

Atas nama Pemkab Kerinci, kami menyampaikan apresiasi dan penghargaan atas pengabdian dan dedikasi selama menjabat sebagai Kajari Sungai Penuh, Semoga ditempat tugas yang baru selalu diberikan kesehatan, kesempatan dan semua hal semoga lebih baik lagi,” kata Bupati Kerinci Adirozal.

Romy Arizyanto menyampaikan ucapan nterima kasihnya kepda Pemkab Kerinci atas dukungan dan support selama dirinya berdinas di Kejaksaan Negeri Sungai Penuh.

“Terima kasih kepada Pemkab Kerinci yang selama ini sudah mendukung dan mensupport saya selama bertugas,” ungkapnya. (oga)

Berita Jambiseru[dot]com Lainnya : Polda Jambi Terima Penghargaan Kementerian Kelautan dan Perikanan RI

Berita Jambiseru[dot]com Lainnya : 100 Personel Brimob Polda Jambi Dikirim ke Papua

Berita Jambiseru[dot]com Lainnya : Heboh Isu Penghapusan Pelajaran Agama dan Bahasa Arab, Ini Kata Kemenag Jambi

Berita Jambiseru[dot]com Lainnya : Miliki 324 Paket Narkoba, Oknum Perangkat Desa di Kerinci Ditangkap

Berita Jambiseru[dot]com Lainnya : Mahasiswi UIN Jambi yang Hilang di Gunung Masurai Ditemukan!

Pos terkait