Pemkab Tanjabbar Operasi Pasar Elpiji 3 Kg

Pemkab Tanjabbar Operasi Pasar Elpiji 3 Kg
Operasi Pasar Elpiji 3 Kg Pemkab Tanjabbar.Foto: Cr01/Jambiseru.com

Jambi Seru – Pemkab Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) melalui dinas perindustrian dan perdagangan, menggelar Operasi Pasar Gas Elpiji 3 kg untuk masyarakat dengan harga Rp 19.000 tabung.

Untuk mendapatkan elpiji subsidi ini, masyarakat membawa fotocopy KK (Kartu Keluarga). Operasi pasar di depan kantor Dinas Koperindag Tanjabbar, Senin (11/04/2022).

Kadis Koperindag Tanjabbar Syafriwan kepada Jambiseru.com mengatakan, hari ini perdana untuk melaksanakan OP (Operasi Pasar) di bulan Ramadhan. OP ini akan diagendakan di 13 kecamatan kabupaten Tanjabbar secara bergiliran.

Tujuannya untuk menstabilkan daripada harga gas elpiji 3kg untuk memudahkan masyarakat mendapatkan gas elpiji tersebut. Sebelumnya elpiji 3 kg sempat langka.

“Mudah-mudahan dengan adanya OP ini, kelangkaan gas elpiji bersubsidi bisa teratasi, sehingga masyarakat mudah untuk mendapatkannya,” harapnya.

Perlu diketahui, jatah untuk pelaku UMKM bisa mendapatkan 2 tabung, untuk rumah Tangga 1 tabung/KK.

Gas elpiji subsidi ini berlangsung berkat kerjasama Pemkab Tanjabbar dengan Pertamina.

“Kita sediakan 7.840 tabung yang akan kita bagikan dengan jumlah 560 tabung di 13 kecamatan Tanjabbar, secara bergilir,” jabarnya.

Pos terkait