Lagi, Gunung Kerinci Keluarkan Asap Tebal

Gunung kerinci. (Ist)
Gunung kerinci. (Ist)

JAMBISERU.COM – Gunung Kerinci, Jambi sekira pukul 12.48 WIB mengalami erupsi dengan tinggi kolom abu teramati ± 800 m di atas puncak dengan ketinggian ± 4.605 meter di atas permukaan laut. Kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas sedang condong ke arah timur laut dan timur.

BACA JUGAWali Kota Jambi Fasha Dikabarkan Diperiksa Kejagung, Surat Pemanggilan Viral

Informasi yang dihimpun dari situs Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) dan Pos Pengamatan Gunung Kerinci Rabu (31/7/2019), saat ini Gunung Kerinci berada pada status Level II (Waspada).

Bacaan Lainnya

Maka, masyarakat, pengunjung atau wisatawan tidak diperbolehkan mendaki kawah yang ada di puncak Gunung Kerinci radius 3 km dari kawah aktif. Selain itu, masyarakat dilarang beraktivitas di dalam radius bahaya/KRB III.

Jalur penerbangan di sekitar gunung api tersebut juga harus dihindari karena sewaktu-waktu masih memiliki potensi letusan abu dengan ketinggian yang dapat mengganggu jalur penerbangan.

Fadel, salah satu warga Kerinci mengatakan, saat ini masyarakat masih beraktivitas seperti biasa.

BACA JUGAViral Rekaman Pelecehan Penumpang, Digerayangi saat Naik Ojek Online

“Saya belum lihat langsung adanya erupsi, dan saat ini masyarakat di Kerinci atau di sekitar Gunung Kerinci juga masih beraktivitas normal. Rencana saya mau mendaki pas hari kemerdekaan besok, namun kalau ada erupsi mungkin tidak jadi,” ujar Fadel. (ndy)

Pos terkait