Sinopsis Film dalam Film di The Ordinaries 2022

film jerman berjudul the ordinaries (2022).
Film Jerman berjudul The Ordinaries (2022).Foto : Capture film

JAMBI, JambiSeru.com – Film dalam film pantas disematkan sebagai gambaran umum Film asal negara Jerman, The Ordinaries (2022).

Film yang disutradari Sophie Linnenbaum dan dibintangi Fine Sendel ini, berkisah tentang karakter karakter di dalam berbagai adegan film. Ambigu memang, tetapi cukup menarik.

Karakter dalam film ini mewakili dua kelas. Yakni karakter pendukung maupun karakter utama. Semua karakter di dalam The Ordinaries (2022) ini, bermimpi menjadi karakter utama yang disegani dan dihormati. Cita cita semua tokoh adalah menjadi karakter utama.

Bacaan Lainnya

Kisah berporos kepada tokoh gadis muda cantik bernama Paula. Paula adalah siswi di sekolah karakter utama. Ia hidup hanya berdua dengan ibunya. Sedangkan Ayahnya, disebut sebut sudah meninggal dunia.

Alur cerita mulai naik ketika Paula mencari latar belakang Ayahnya. Namun di perpustakaan arsip, tak ada satupun kilasan atau arsip tentang kisah hidup ayahnya.

Paula yang penasaran terus melakukan pencarian terhadap riwayat hidup ayahnya. Hingga akhirnya ia dibantu seorang pelayan rumah sahabatnya.

Pelayan itu membawa Paula ke tempat rahasia. Di sini ia baru tahu bahwa ayahnya sedang dipenjara. Dan ayahnya bukanlah karakter utama, melainkan tokoh pemberontak yang disebut outtake.

Mendapati kenyataan itu, Paula sedih dan kecewa. Apalagi ibunya tak mau berterus terang tentang apa latar belakang ayahnya sesungguhnya.

Ini membuat Paula terus melakukan pencarian hingga akhirnya ada banyak fakta dan kejadian yang menarik dan menegangkan yang ia alami.

Bagaimana ending kisah Paula dalam The Ordinaries (2022) film Jerman ini? Silakan saksikan sendiri film sub indo-nya. (nas)

Pos terkait