Izin Darurat Vaksin Sinovac Belum Keluar, Ini Kata BPOM

Izin Darurat Vaksin Sinovac
ILUSTRASI. Vaksin Covid-19. (Ist)

Jambiseru.com – Hingga hari ini, izin darurat vaksin sinovac belum keluar atau Emergency Use Authorization (EUA) belum terbit dari BPOM. Tak adanya izin penggunaan darurat itu, membuat vaksinasi tidak bisa dimulai.

Menkes, Budi Gunadi Sadikin, bahkan sudah memastikan vaksinasi corona dengan menggunakan vaksin Sinovac akan dimulai 13 Januari ini. Presiden Jokowi jadi yang pertama disuntik.

Berita Jambiseru[dot]com LainnyaGilang Dirga Positif Corona, Manajer Juga Terpapar

Bacaan Lainnya

Lalu, apa yang membuat izin belum terbit?

Juru bicara vaksinasi corona dari BPOM, Dr Rizka Andalusia, menguraikan proses sebelum pihaknya menerbitkan EUA.

“Badan POM melakukan evaluasi data untuk memberikan EUA dengan menerapkan rolling submission, di mana data-data yang tersedia sesuai dengan yang diperoleh di setiap tahapan uji klinik dan periode pengamatan yang ditetapkan dapat diserahkan ke BPOM secara bertahap,” ungkap Rizka dilansir Kumparan.com, Rabu (6/1/2021).

Rizka mengungkapkan progres rencana pemberian EUA sejauh ini. Kata dia, masih ada data yang belum diterima dari proses uji klinis III vaksin Sinovac di Bandung.

Berita Jambiseru[dot]com LainnyaSassha Carissa Masuk Katalog Muncikari Artis TA

Jika data sudah masuk semua, BPOM pasti bakal segera melakukan review. Tentu dengan diawasi berbagai pihak eksternal seperti Komisi Obat Nasional dan Indonesian Technical Advisory Group on Immunization (ITAGI).

“Segera setelah kami memperoleh data tersebut, kami akan melakukan evaluasi dan diharapkan EUA dapat diberikan sebelum penyuntikan vaksin,” tutup Rizka. (esa)

Sumber : Kumparan.com

Pos terkait