Heboh, Jejak Harimau Ditemukan Dekat Rumah Warga

Jejak Harimau Ditemukan Dekat Rumah
Diduga jejak harimau yang ditemukan warga di salah satu kebun sawit milik warga. (Ist)

Jambiseru.com – Warga kembali heboh, setelah jejak harimau ditemukan dekat rumah warga di Kampung Tuah Indrapura, Kecamatan Bungaraya, Kabupaten Siak. Jejak Harimau tersebut berada di dalam kebun sawit.

Penemuan jejak harimau tak berselang usai geger harimau yang menerkam seorang warga Teluk Lanus beberapa waktu lalu.

Diketahui, seorang remaja di daerah tersebut tewas mengenaskan akibat diterkam satwa dilindungi itu. Beberapa hari kemudian, harimau yang diduga menerkam warga berhasil ditangkap.

Bacaan Lainnya

Namun, kehebohan terkait harimau sumatera muncul lagi setelah ditemukannya jejak yang diduga milik ‘si belang’ di wilayah Siak. Diketahui, jarak antara Bungaraya dan Teluk Lanus sekitar 100 Km.

Jejak harimau di daerah Bungaraya itupun secara cepat tersebar di grup WhatsApp.

Baca juga : Harimau Sumatera yang Terkam Warga Merangin Jambi Tertangkap

“Disampaikan kepada seluruh masyarakat dusun Jatimulya yang mempunyai lahan sawit atau bekerja di lahan sawit perbatasan antara Jatimulya, Srimersing atau Jatimulya, Tuah Indrapura atau yang mempunyai hobi mancing di hutan agar kiranya untuk berhati-hati karena tadi malam dalam musyawarah dusun se-kecamatan diinformasikan oleh kepala Dusun Tuah Indrapura/ paket D 4 saat sekarang ini ada binatang buas harimau yang sedang berkeliaran, mohon informasikan juga kepada sanak saudara yang mempunyai kebun disana agar lebih hati-hati, ini sudah dilaporkan ke pihak kecamatan agar dapat dilaporkan ke dinas terkait,” isi pesan yang beredar di grup Whatsapp.

Baca juga : Cerita Hadi, Ipar Korban Terkaman Harimau yang Jadi Saksi Langsung Kejadian

Penghulu Kampung Tuah Indrapura, Samingan tak menampik perihal itu. Ia bersama warga lainnya sempat menyisir perkebunan milik warganya yang dilintasi harimau.

Alhasil, kata Samingan, Ia yang juga didampingi Bhabinkamtibmas menemukan sebuah jejak diduga jejak harimau

di kebun warga yang hanya berjarak satu kilometer dari pemukiman.

“Karena heboh di grup WA saya dan pak babhinkamtibmas beserta warga menyisir lokasi yang disebut-sebut ada kemunculan seekor harimau. Dalam penyisiran tersebut kami memang menemukan jejak yang diduga itu jejak harimau. Dan itu tidak jauh dari pemukiman warga,” jelas Samingan.

Atas kondisi itu, Samingan tak ingin ada korban. Ia mengimbau kepada warganya untuk waspada jika berpergian ke kebun dan jika ingin pergi memancing.

Pos terkait