Al Haris Ways : Tak Mudah Senangkan Semua Orang

al haris ways tak mudah senangkan semua orang.
Al Haris Ways : Tak Mudah Senangkan Semua Orang.Foto: Jambiseru.com

Oleh : Al Haris *

Selamat malam warga Jambi di manapun berada. Selamat, pagi, siang, sore kapanpun Anda membaca tulisan ini.

Terima kasih mempercayakan amanah memimpin Provinsi Jambi ini kepada saya dan Bapak Abdullah Sani. Kami, hingga hari ini, masih terus berusaha maksimal agar bisa menjadi bagian yang memajukan provinsi kita tercinta ini.

Bacaan Lainnya

Mulai dari kesehatan, pendidikan, infrastruktur, pertanian, perkebunan, pemerintahan dan berbagai sektor, terus kami lakukan pembenahan.

Walau masa jabatan kami ini relatif singkat, namun kami percaya, usaha tak menghianati hasil. Semoga Allah meridhoi langkah kita untuk maju ini.

Dari sebagian banyak masalah hidup yang hadapi, percayalah, akan selalu ada hikmah di baliknya. Allah itu Maha Perencana, ia Maha Tahu apa yang hamba-Nya butuhkan.

Tetapi percayalah, semaksimal apapun manusia berusaha, toh, hasil akhir tetap di tangan Yang Maha Esa.

Lalu bagaimana dengan tingkat kepuasan atau kesenangan seseorang terhadap kinerja pemerintah? Tentu kadarnya beragam.

Tetapi apapun itu, tak mudah menyenangkan orang lain. Dan ini pula yang menjadi tantangan bagi seorang pemimpin dalam tingkat apapun.

Hati manusia itu, tak bisa diselami. Tingkat kepuasan atau kesenangan manusia, juga tak bisa diketahui pasti. Karena seorang pemimpin seorang manusia, ia harus berada di tengah tengah.

Bagaimana satu sisi senang yang sisi lain juga senang. Tentu dengan kadar masing masing.

Maka itu, saya secara pribadi, cenderung membuat kebijakan yang di tengah tengah. Berusaha menyenangkan hati banyak pihak, tetapi ya begitulah, tak mudah menyenangkan hati orang.

Saya dan Pak Abdullah Sani, selalu membuka hati untuk kita bicara dari hati ke hati. Kalaupun hasilnya tak menyenangkan hati, minimal, bisa menenangkan hati.

Intinya, bagaimana kondisi hati dan ekonomi Anda, ayok, kita terus berusaha dan semangat memajukan Jambi agar tetap Mantap!

Al Haris, Gubernur Jambi. (Tulisan ini disarikan dari percakapan dengan beliau beberapa waktu lalu)

Pos terkait