7 Anggota Polairud Jambi Lulus Menjadi Rescue

7 Anggota Polairud Jambi Lulus Menjadi Rescue. Foto: Yogi/Jambiseru.com
7 Anggota Polairud Jambi Lulus Menjadi Rescue.Foto: Yogi/Jambiseru.com

7 Anggota Polairud Jambi Lulus Menjadi Rescue

JAMBISERU.COM – Bertempat di Mako Direktorat Peraiaran dan Udara (Ditpolairud) Polda Jambi, melaksanakan upacara Sertifikasi Selam Scuba Schools International (SSI). Sebanyak 7 personil lulus menjadi seorang Rescue (SAR), Kamis (17/9/2020).

Baca Juga : Satlantas Polres Muaro Jambi Bagi-bagi Masker dan Sembako

Bacaan Lainnya

Direktur Kepolisian Perairan dan Udara (Dirpolairud) Polda Jambi, Kombes Pol Parhorian Lumban Gaol, menyampaikan, Di tahun ini pihaknya sudah berhasil meluluskan sebanyak 7 orang Personil. Dirinya juga mengucapkan terimakasih kepada para Tim Divers Ditpolairud Polda Jambi atas semangatnya dalam melaksanakan Pelatihan Selam ini.

“Semoga Ilmu ini akan dapat bermanfaat dalam pelaksanaan tugas dan kedepan semoga semua Personel Ditpolairud Polda Jambi akan memiliki Sertifikasi Selam ini,” ujarnya, Kamis (17/9/2020).

Dirinya juga mengatakan, bahwa sebagaimana diketahui bersama, di antara tugas pokok Polairud adalah melaksanakan bantuan SAR.

Ditambahnya, terutama SAR Perairan. Tidak mudah untuk menjadi seorang Rescue, oleh karena itu tentunya harus memiliki kemampuan-kemampuan yang berkaitan dengan pelaksanaan Tugas SAR. diantaranya adalah menyelam.

“Untuk menjadikan seseorang sebagai Diver (Penyelam) itu tidaklah mudah. Banyak tahapan yang akan dilalui, mulai dari latihan dasar selam. Seperti pengenalan alat, merakit alat latihan Snorkeling Aqualising. Cleaning masker. Hingga Bouyancy di dalam air. Jika kita tidak memahami tentang tehnik dalam menyelam ini, maka akibatnya akan sangat fatal,” Jelasnya.

Parhorian Lumban Gaol juga mengatakan, semuanya harus selalu bersyukur dan berterimakasih kepada kesatuan ini. Karen sekarang pihaknya sudah dilengkapi dan didukung dengan peralatan canggih, sebagai penunjang dalam melaksanakan tugas. Diantaranya adalah perlengkapan Alat – alat selam yang telah kita miliki.

Dirinya meminta kepada seluruh personil agar semua peralatan yang telah ada untuk dijaga dan dirawat dengan baik dan benar. Agar seluruh Alat-alat ini tidak rusak dan hilang.

Baca Juga : Pasca Terbakarnya Ruko di Gang Siku, Unit Reskrim Polsek Pasar Periksa 8 Orang Saksi

“Kita harus tahu bahwa tidak semua orang bisa memiliki Sertifikasi Selam ini. Maka ini merupakan suatu kebanggaan bagi Personel Polri secara umum. Khususnya Personel Ditpolairud Polda Jambi,” tegasnya. (Yog)

Pos terkait