Penyerangan Aktivis Jambi, Satu Pelaku Diamankan

rumah korban
Rumah korban penyerangan. Foto: Istimewa

Penyerangan Aktivis Jambi, Satu Pelaku Diamankan

JAMBISERU.COM, Jambi – Seorang dari beberapa penyerang rumah aktivis anti korupsi, Yuniyanto Arif (44), Sekjen GNPK Jambi, di kediamannya perumahan Sunderland, Rabu 11 Desember 2019 lalu, ternyata sudah diamankan di Mako Polda Jambi.

BACA JUGA : Rumah Dirusak Hampir Dibunuh, Sekjen GNPK Jambi Lapor ke Polda

Bacaan Lainnya

Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirkrimum) Polda Jambi, Kombes Pol M Edi Faryadi, mengatakan, saat ini sudah ada pelaku yang diamankan pihaknya.

“Pelaku sudah ada yang kita amankan,” ujar Dikrimum Polda Jambi Edi Faryadi kepada via seluler, Kamis (19/12/2019).

Meski sudah ditahan, namun Dirkrimum belum mau menjelaskan soal berapa dan siapa saja yang diamankan di Mako Polda. “Tunggu rilis, ya,” tambahnya.

BACA JUGA : Sekjen GNPK Jambi Nyaris Ditikam

Informasi didapat, baru satu dari beberapa penyerang yang diamankan Mako Polda Jambi. Sementara, saat penyerangan rumah korban, terjadi di malam hari dan dilakukan banyak orang.

Terpisah, Yunianto Arif, korban penyerangan mengatakan, saat ini ia masih berharap Polda Jambi khususnya Ditreskrimum untuk menyelesaikan kasus ini.

“Pihak Polda Jambi harus menindak tegas pelaku,” ungkap Yunianto.(yog)

 

Pos terkait