MUARO JAMBI, Jambiseru.com – Ratusan Calon Jemaah Haji (CJH) yang berasal dari Kabupaten Muaro Jambi bakal diberangkatkan ke tanah suci tahun ini.
Berdasarkan data yang dilansir dari kantor Kementerian Agama (Kemenag) Muaro Jambi, untuk sementara setidaknya ada sekitar 149 CJH yang bakal berangkat untuk menunaikan ibadah haji tahun ini.
Kepala Kantor Kemenag Muaro Jambi, Buhri Y mengatakan, ratusan CJH asal Kabupaten Muaro Jambi ini telah melaksanakan kegiatan manasik akbar.
“Insyaallah Calon Jemaah Haji kita mulai masuk asrama haji pada 21 Mei mendatang,” katanya.
Buhri Y menyampaikan, bahwa nantinya CJH Muaro Jambi bakal tergabung dengan kloter 20 Jambi. Nantinya,mereka akan bergabung dengan dua Kabupaten lainnya, yaitu Merangin dan Tanjab Barat.
Terkait dengan jumlah, pada tahun ini jumlah jemaah yang berangkat sebanyak 149 orang. Jumlah ini berkurang dibandingkan dengan tahun sebelumnya, dimana pada tahun sebelumnya jumlah jemaah haji asal Muaro Jambi hampir 200 orang.
“Jumlah jemaah kita pada tahun 149 orang, belum termasuk cadangan,” tandasnya.(uda)












