Akhir Tahun 2020, Ratusan Rumah di Kembar Lestari Terendam Banjir

Ratusan Rumah di Kembar Lestari Terendam
Ratusan Rumah di Kembar Lestari Terendam Banjir. Foto : Doni/Jambiseru.com

Jambiseru.com – Ratusan rumah di RT 45 Perumahan Kembar Lestari, Kelurahan Kenali Besar, Kecamatan Alam Barajo terendam banjir, Kamis (31/12/2020) pagi.

Berita Jambiseru[dot]com LainnyaSatu Keluarga Terkepung Banjir, Polda Jambi Terjunkan Personel

Ratusan rumah warga itu terendam banjir sejak hujan turun malam tadi sekitar pukul 00.00 WIB.

Pantauan Biru (Jambiseru.com) sampai saat rumah warga masih terendam. Bahkan, air sudah setinggi pinggang orang dewasa.

Menurut Tedy (26) warga setempat mengatakan, rumahnya mulai terendam pada pukul 02.00 WIB dini hari.

“Jam 2 malam tadi air mulai naik. Setelah itu kami tinggali rumah. Pagi tadi kami ke sini lagi di dalam rumah sudah terendam,” kata Tedy kepada Biru (Jambiseru.com) di lokasi.

Dijelaskannya, untuk barang-barang di rumahnya pun sudah mengapung oleh air.

“Banyak barang-barang di dalam sudah terapung. Semacam barang-barang handphone tidak terselamatkan,” ujarnya.

Senada dengan Tedy, Dedy korban banjir juga mengungkapkan bahwa, barang-barang yang terendam di rumahnya berupa TV, Kasur dan Kursi.

“Kalau lemari banyak yang hancur sudah bang,” sebutnya.

Ia menambahkan, rumahnya itu terendam banjir sudah setinggi pinggang orang dewasa.

“Kalau di dapur itu tinggi jadi hanya sebetis. Tapi kalau di ruang tamu sudah sepinggang,” jelasnya.

Berita Jambiseru[dot]com Lainnya5 Shio yang Bakal Sukses di Tahun 2021, Harta Bisa Melimpah

Ketua RT 45, Jumardin mengatakan, ada sebanyak ratusan KK di tempatnya yang terendam banjir.

“Di sini ada ratusan rumah,” kata Jumardin. (uda)

Pos terkait