Diego Maradona Meninggal, Legenda Sepakbola Dunia yang Abadi

diego maradona meninggal
Diego maradona. (Ist)

Jambiseru.com – Pesepakbola dunia asal Argentina, Diego Maradona, hari Rabu (25/11/2020) dikabarkan meninggal dunia. Ia adalah salah seorang legenda abadi dunia sepakbola.

Dilansir laman clarin.com, Diego Maradona meninggal setelah menderita serangan jantung koroner cukup lama. Ia menghembuskan nafas terakhir di San Andrés, Buenos Aires, Tigre.

Beberapa hari lalu, The Maradona ini menjalani operasi di bagian kepala. Ia meninggal di usianya ke 60 tahun per 30 Oktober 2020.

Bacaan Lainnya

Berita Jambiseru[dot]com Lainnya : Streaming OTT KPK Terkini, 2 Tersangka Belum Ditahan

Maradona mengalami dekompensasi pada pukul 10 pagi dan meninggal beberapa menit setelah tengah hari. Dokter sudah berusaha maksimal menyelamatkan nyawanya, tapi juara dunia bola tahun 1986 di Meksiko itu, tak terselamatkan lagi. Gumpalah darah di kepala pada awal November lalu, membuat ia menyerah.

Berita Jambiseru[dot]com Lainnya : Ngabalin Tak Ditahan KPK, Ini Katanya Soal OTT

Sedang beberapa hari terakhir, keluarga dan lingkungannya sudah mengkhawatirkan kondisi Maradona. Bahkan, mereka menyarankan agar Legenda Bola itu dibawa ke Kuba, tempat ia direhabilitasi narkoba beberapa tahun lalu.

Berita Jambiseru[dot]com Lainnya : SAD Dapat Pelatihan Bengkel dan Las dari Jaksa Masuk Rimba

Bagi yang hidup di era 80-an, tentu mengenal sosok Diego Maradona ini. Ia adalah salah seorang pemain yang sangat diperhitungkan pada zaman itu.

Btw, selamat jalan Maradona. (*)

Sumber: Clarin.com

Pos terkait