Pimpinan Ponpes Darussalam Doakan Al Haris jadi Gubernur Jambi

Al Haris
Pimpinan Ponpes Darussalam Doakan Al Haris jadi Gubernur Jambi

Jambiseru.com – Al Haris calon gubernur Jambi nomor urut 3 di Kecamatan Muara Tabir, Kabupaten Tebo juga bersilaturahmi ke Pondok Pesantren Darussalam di Desa Bangun Seranten, Jumat (04/12).

Kehadiran Al Haris bersama Hamdi mantan Wakil Bupati Tebo disambut langsung pimpinan Pondok Pesantren Darussalam, Kyai Khairul Anam.

Cukup lama Al Haris dan rombongan berbincang akrab dengan Pimpinan Ponpes Darussalam.

Bacaan Lainnya

Calon gubernur yang berpasangan dengan Abdullah Sani ini juga didoakan Kyai Khairul Anam hajatnya dikabulkan Allah SWT jadi Gubernur Jambi.

Al Haris dan Abdullah Sani dengan Jambi Mantapnya banyak mengusung program bidang keagamaan, satu diantara bantuan operasional untuk Pondok Pesantren.

Untuk Pondok Pesantren, Al Haris dan Abdullah Sani juga mendorong Ponpes berbasis SMK. Santri ditempa menjadi insan generasi islam yang terampil dan cekatan untuk bersaing di dunia kerja, namun tetap berpegang teguh pada norma-norma ajaran Islam.

Selain itu Al Haris juga punya program satu desa satu hafiz Al quran dan membuat standar gaji guru ngaji, pegawai syarak dan imam masjid. (*)

Pos terkait