Ada 415 Kasus Kekerasan yang Didampingi UPTD PPA, Kota Jambi Terbanyak

korban kekerasan
Ilustrasi anak korban kekerasan [Shutterstock]

Ada 415 Kasus Kekerasan yang Didampingi UPTD PPA, Kota Jambi Terbanyak

JAMBISERU.COM, Jambi – Di tahun 2019 ada 415 kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak yang didampingi Unit Pelaksana Teknis Dinas Perlindungan Perempuan dan Anak (UPTD PPA) Provinsi Jambi.

BACA JUGA : Harga Rokok Naik 35% Mulai 1 Januari 2020

Bacaan Lainnya

Kepala UPTD PPA, Asi Nopriani, mengatakan tahun 2019 ini yang paling banyak didampingi pihaknya di Kota Jambi, yakni 123 orang.

“Itu berbagai kasus dari fisik, psikis, wikwikual dan penelantaran. Sedangkan di tahun 2018, ada 147 orang kita dampingi,” katanya di kantor PPA kepada Biru (Jambiseru).

Asi melanjutkan, untuk tingkat kekesaran terhadap perempuan dan anak, yang terendah berada di Kabupaten Kerinci.

“Di Kabupaten Kerinci ada 10 kasus yang kami dampingi,” lanjutnya.

Menurut dia, saat ini pihaknya hanya membuka pelayanan pengaduan dan rehabilitasi di rumah perlindungan yang disediakan UPTD PPA.

Sedangkan untuk rawat jalan, pihaknya terkadang terkendala pada anggaran yang minim oleh Pemerintah terkait.

BACA JUGA : Kriminalitas di Kota Jambi Didominasi Pencurian dan Penganiyaan

“Kami ini kan kalau untuk rawat inap itu harus menggeluarkan anggaran, sedangkan untuk anggaran yang diberikan sangat minim. Jadi ruang gerak kami terbatas karena anggaran,” tutupnya. (yog)

Pos terkait