Jadi Akses Utama Warga, Jembatan Sungai Nibung Dibiarkan Berlubang dan Rapuh

Jembatan Sungai Nibung
Jembatan Sungai Nibung yang Berlubang dan Rapuh. Foto : Firman Saputra/Jambiseru.com

Jambi Seru – Jembatan Sungai Tiram menjadi satu-satunya jalur akses Darat masyarakat di Desa Sungai Nibung, Kecamatan Tungkal Ilir menuju Kota Kuala Tungkal. Namun, walau menjadi akses utama warga, kondisi jembatan itu dibiarkan berlubang dan rapuh oleh Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat.

Akibat kondisi tersebut, warga Desa Sungai Nibung jadi takut melintasi jembatan tersebut saat malam hari. Pasalnya, tak ada lampu perangan jalan di sana. Sehingga jika tidak hati-hati, kendaraan warga yang melintas bisa masuk ke dalam lubang.

Imam, salah seorang warga sungai tiram menuturkan, jembantan ini merupakan salah satu akses yang bisa dilalui melalui jalur darat. Sebab tidak ada jembatan lain di desanya.

“Jembatan ni satu cuman, yang di seberang sana masih memakai sampan untuk nyeberang,” katanya.

Diungkapkannya, saat ini kondisi jembatan sudah cukup membahayakan warga yang melintas. Sebab banyak besi yang rapuh dan lantai jembatan berlubang.

“Yang dikhawatirkan, jika malam melewati jembatan ni, kalau tidak hati-hati bisa masuk kelobang, mana dak lampunya pula lagi kalau malam,” sebutnya.

Warga berharap, pemerintah mau memperbaiki jembatan tersebut. Apalagi letak jembatan tersebut tak jauh dari pusat pemerintahan. Jadi seharusnya mendapat perhatian serius pemerintah.

Sementata Lurah Sungai Nibung, Alfizan Fazri kepada jambiseru.com mengatakan, untuk perbaikan jembatan tersebut sudah pernah diusulkan oleh Ketua RT setempat di kelurahan.

“Setelah kita usulkan ke Dinas PUPR Tanjabbar, sampai saat ini belum masuk perencanaan,” jelas Lurah, Rabu (21/9/2022).

Dikatakan Lurah, kemungkinan ke depannya akan diusulkan kembali. Walaupun tahun ini diajukan, untuk Anggaran Belanja Tambahan (ABT),
tidak akan terkejar.

“Jadi, kita nunggu APBD murni Tahun 2023, akan kita usahan lagi,” pungkasnya.

Sementara, Kadis PUPR Tanjabbar, Apri Dasman, saat dikonfirmasi via pesan WhatsApp, maupun panggilan WhatsApp, tidak ada respon. (put)

Pos terkait