Ini Kronologis Kebakaran yang Hanguskan 10 Rumah di Kampung Nelayan Tanjabbar

Parit IV Kampung Nelayan
Kebakaran Parit IV Kampung Nelayan.Foto: Putra/Jambiseru.com

“Ada satu unit mobil kita yang terperosok, dikarenakan jalan menuju lokasi ambruk, sehingga menghambat proses pemadaman di lokasi,” jelasnya.

Di lapangan, selain petugas Damkar, untuk proses pemadaman juga dibantu oleh tim Sat Pol PP, BNPB, Polres Tanjabbar, Polsek  Tungkal Ilir, Kodim 0419/Tanjab, Yayasan Budi luhur, serta warga masyarakat sekitar.

Akibat kebakaran tersebut, selain sembilan unit rumah dan satu gudang yang hangus, sebanyak 1 unit rumah mengalami rusak berat dan dua lainnya rusak ringan. Perusakan dilakukan agar api tidak terus menyebar.

Bacaan Lainnya

Sebanyak 13 Kepala keluarga dengan total 32 jiwa kehilangan tempat tinggalnya. Untuk sementara, para korban mengungsi di rumah warga lain. Sedangkan untuk kerugian materil, belum dapat ditaksir. (put)

Pos terkait