Ini Kronologis Kebakaran yang Hanguskan 10 Rumah di Kampung Nelayan Tanjabbar

Parit IV Kampung Nelayan
Kebakaran Parit IV Kampung Nelayan.Foto: Putra/Jambiseru.com

Jambi Seru – Kebakaran hebat Senin (20/6/2022) terjadi di jalan Bawal, Kampung Nelayan, Kecamatan Tungkal Ilir, Kabupaten Tanjung Jabunb Barat (Tanjabbar). Sebanyak 10 bangunan hangus dalam musibah itu.

Total bangunan yang terbakar terdiri dari sembilan rumah dan satu gudang. Tak ada korban jiwa dalam musibah tersebut, hanya harta benda warga banyak yang hangus.

Butuh waktu lama bagi Tim Damkar dan masyarakat untuk memadamkan api. Apalagi kawasan tersebut merupakan daerah padat penduduk, sehingga api mudah menyebar dan menghanguskan banyak rumah.

Bacaan Lainnya

Dari informasi yang berhasil dihimpun, kebakaran tersebut diduga akibat korsleting listrik. Kejadian berawal sekitar pukul 19.00 WIB. Saat itu salah seorang korban kebakaran, Adi sedang menemani istrinya memasak di warung, di depan rumahnya. Beberapa menit kemudian ia masuk rumah dan menemukan ada api di kamar belakang rumahnya.

Begitu melihat api, ia langsung berlari keluar memberitahu warga, sembari berusaha menyelamatkan barang-barang miliknya. Karena bangunan rumahnya terbuat dari kayu, api dengan cepat langsung membesar. Ia pun langsung berteriak meminta bantuan masyarakat setempat.

Sayangnya, api cepat sekali membesar, kemudian merembet dan melahap beberapa rumah yang ada di sana. Satu bangunan gudang pun ikut diratakan menjadi abu.

Kepala Dinas Damkar Tanjabbar, Iswardi, Kepada BIRU (jambiseru.com) menjelaskan, begitu mendapat adanya laporan kebakaran, pihaknya langsung menurunkan Tim Damkar. Sebanyak 5 unit mobil damkar dikerahkan dan tiba di lokasi sekitar pukul 19.20 WIB. Karena besarnya api, butuh waktu dua jam lebih untuk memadamkan api pendinginan.

“Armada yang diturunkan 5 unit Mobil Damkar dilengkapi mesin portable, ditambah 2 unit  mobil Damkar dari Yayasan Budi Luhur dilengkapi mesin portable, dan 5 unit mesin portable,” ucap Kadis Damkar.

Kadis Damkar menambahkan, terhambatnya proses pemadaman dikarenakan adanya insiden ambruknya jalan menuju lokasi kebakaran, yang menyebabkan 1 unit Mobil damkar terperosok.

Pos terkait