Nikmatnya Wo Haris Saat Makan Soto Semurup Kerinci

soto semurup kerinci
Calon gubernur Jambi, Al Haris saat menyantap kuliner khas Kerinci bersama tim dan simpatisan.Foto: Jambiseru.com

Jambi – Cagub Jambi Al Haris -akrab disapa Wo Haris-, menyantap kuliner khas Kerinci, Soto Semurup Kerinci, Sabtu (21/11/2020).

Berita Jambiseru[dot]com Lainnya : Kunjungi Pusat Anyaman di Rawang, Al Haris Disambut Riuh Pengrajin dan Mak-Mak

Tampak tim dan simpatisan mendamipingi Wo Haris siang itu. Bahkan, warga Semurup yang antusias, hadir melihat dari dekat kedatangan Calon Gubernur Jambi nomor urut 3 ini.

Bacaan Lainnya

Pemilik Kedai Soto Semurup, H Amsir, mengatakan, ia berterima kasih kepada Cagub nomor urut 3 Al Haris karena sudah mengunjungi Soto Semurup miliknya.

Berita Jambiseru[dot]com Lainnya : Kasus Zumi Zola, KPK Periksa 14 Saksi Kasus di Mapolda Jambi Hari Ini

“Terima kasih Wo Haris sudah datang ke Soto Semurup. Semoga sukses kegiatannya di Kerinci,” katanya.

Al Haris mengatakan, Soto Semurup ini sudah terkenal di seantero Jambi. Makanya ia sangat ingin menyantap langsung di kedai milik H Amsir di Semurup ini.

Berita Jambiseru[dot]com Lainnya : Jambi Akan Buka Loker Guru IT, Al Haris : “Industri 4.0 Tak Terhindarkan”

“Soto Semurup sangat enak. Kuliner seperti ini perlu ditingkatkan karena tidak kalah dari restoran-restoran ternama,” ungkap Wo Haris.

Diterangkan, warung atau rumah makan seperti ini akan disuport oleh pemerintah provinsi Jambi jika ia dan Abdullah Sani dipercaya rakyat menjadi Gubernur Jambi dan Wakil Gubernur Jambi.

Berita Jambiseru[dot]com Lainnya : Debat Cawagub Jambi, Abdullah Sani Nyatakan Tidak Ada Persiapan Khusus

Bahkan, modal usaha UKM sudah disiapkan rancangan anggarannya. Itu semua demi mengembangkan usaha rumahan se-Provinsi Jambi.

“Ada kartu UMKM dan post anggaran untuk pengembangan usaha home industri. Jadi ekonomi mikro dan makro di Jambi bisa terdongkrak,” papar Bupati Merangin 2 periode ini.

Berita Jambiseru[dot]com Lainnya : Al Haris Prihatin Nasib Guru yang Dipidanakan, “Ayo Bangkitkan Marwah Guru”

Selain itu, nanti akan ada juga program E-Bisnis atau E-Comerce. Ini akan didukung lewat program internet gratis 1000 tower.

“Dengan internet gratis di desa-desa atau kabupaten-kabupaten, usaha kecil menengah bisa memasarkan dengan memaksimalkan Online Shop. Semua terhubung ke internet,” papar Al Haris, Cagub Jambi ini, lagi.

Berita Jambiseru[dot]com Lainnya : Tajuk Rencana : Dari Omnibus, Gisel Sampai Petamburan

Di tiap kabupaten, tower internet akan didirikan menggunakan anggaran Dua Miliar Satu Kecamatan (Dumisake). Selain pembangunannya, Dumisake juga akan digunakan untuk membayar ke operator seluler yang mengelola.

“Jadi benar-benar gratis nantinya. Dengan begini, Jambi sudah siap menghadapi industri 4.0 yang makin cepat ini,” tutupnya. (*)

 

Indeks Berita Debat Kandidat Cawagub Jambi:

Cuma Haris-Sani yang Punya Program Kongkrit Penanganan Covid-19

Pertanian Sawit Include Peternakan, Hanya Haris-Sani yang Punya Program Jelas

Argumentasi Yai Sani Soal Kebakaran Hutan Disetujui Syafril Nursal

Hanya Abdullah Sani yang Paham Hukum Adat Jambi

Abdullah Sani Mampu Menjelaskan Konflik dan Menyelesaikannya

Debat Cawagub Jambi, Kiyai Sani : Gaji Honorer Naik Jadi Rp 2,9 Juta

Ketenangan Abdullah Sani Mengikuti Debat kandidat

Tidak dampingi Debat, Al Haris Semangati Abdullah Sani dari Kerinci

Abdullah Sani Mantapkan Langkah Menuju Tempat Debat Kandidat

Tunjukkan Tokoh Adat – Agama Jambi, Abdullah Sani Tutup Debat dengan Seloko & Doa

 

Pos terkait