Budaya Keraton Jogja Bakal Dikemas Lebih Kekinian

Budaya Keraton Jogja
Gubernur DIY Sri Sultan HB X ditemui wartawan di Kompleks Kepatihan. (Ist)

Pengerjaan renovasi, menurut dia, diperkirakan rampung pada akhir 2021. “Ini akan selesai di akhir tahun. Silakan kalau mau berkunjung di awal tahun,” kata Bendara.

Perubahan, lanjut Bendara, bukan sekadar pada bangunan museum, namun juga mencakup cara penyajian kebudayaan yang ada di Keraton Yogyakarta tanpa mengurangi esensi dari kebudayaan tersebut dengan membuat laman resmi, akun instagram, hingga akun Youtube Keraton.

“Ini merupakan cara bagaimana kita bisa melestarikan budaya kita,” kata dia.

Bacaan Lainnya

Upaya pembaruan dalam Keraton Yogyakarta, kata Bendara, juga pernah dilakukan pada masa kepemimpinan Sri Sultan HB VII yang membuat Keraton Yogyakarta kala itu lebih terbuka.

Berdasarkan catatan sejarah dalam sebuah manuskrip, Bendara menuturkan bahwa Sultan HB VII saat itu meminta para pangeran dalem memproduksi batik keraton secara massal untuk diperjualbelikan.

“Inilah yang akhirnya memelopori kreativitas dunia batik hingga saat ini. Tentu kalau HB VII saat itu tidak mengizinkan maka kemungkinan besar kita sekarang tidak memakai batik keraton, terutama batik Keraton Yogyakarta,” kata Bendara. (tra)

sumber : suara.com (Media Partner Jambiseru.com)

Pos terkait