Kecelakaan Truk Batu Bara Vs Motor Plat BH 2592 QS di Batanghari, Korban Luber

Kecelakaan Truk Batu Bara Vs Motor Plat BH 2592 QS di Batanghari
Kecelakaan Truk Batu Bara Vs Motor Plat BH 2592 QS di Batanghari. Foto : Rizki/Jambiseru.com

Kecelakaan Truk Batu Bara Vs Motor Plat BH 2592 QS di Batanghari, Korban Luber

Jambi Seru, Batanghari – Kecelakaan lalu lintas yang melibatkan truk batu bara kembali terjadi di wilayah hukum Polres Batanghari, Selasa (10/3/2020) sekira pukul 10.00 WIB, di Jalan Lintas Jambi- Sarolangun KM 132 RT 12 Kelurahan Durian Luncuk, Kecamatan Batin XXIV. Korban pengendara motor plat BH 2592 Qs itu luka berat (luber).

Baca JugaViral Video Payudara Siswi SMA Diremas Ramai-ramai, Ini Kata Polisi

Bacaan Lainnya

Kecelakaan terjadi pada saat sepeda motor Honda Verza dengan nomor polisi BH 2592 QS yang dikendarai korban berjalan dari arah Jambi menuju Sarolangun. Namun, sesampai di tempat kejadian jalan lurus selepas menikung ke kiri yang beraspal bagus, diduga SPM tersebut berjalan dengan kecepatan tinggi sampai hilang kendali.

Akibatnya, sepeda motor yang dikendarai korban berjalan ke lajur jalan sebelah kanan dari arah Jambi. Lalu secara bersamaan dari arah berlawanan dari Sarolangun datang ran tuck Mitsubishi canter dengan nomor polisi BG 8312 HB yang berjalan di lajurnya.

Akibatnya, karena jarak yang terlalu dekat sehingga tidak bisa menghindari lagi dan sepeda motor yang dikendarai korban menabrak bak depan sebelah kanan depan dari truk tersebut sehingga kecelakaan tersebut terjadi.

Kapolsek Batin XXIV IPTU Heri Hermansyah saat dikonfirmasi awak media membenarkan hal tersebut.

“Iya, telah terjadi kecelakaan lalu lintas di wilayah hukum Polsek Batin XXIV,” kata Kapolsek Batin XXIV IPTU Heri Hermansyah, Selasa (10/3/2020).

Dikatakan Heri, dalam kecelakaan tersebut tidak ada korban jiwa. Namun, pengendara sepeda motor mengalami luka berat (luber) dengan identitas, pengendara sepeda motor bernama Rama Wijaya (26) warga Desa Petiduran, Kecamatan Mandiangin, Kabupaten Sarolangun alami luka pada bagian kaki sebelah kanan hancur.

Sementara penumpang sepeda motor tersebut bernama Khairul Minim (20) warga Desa Petiduran, Kecamatan Mandiangin, Kabupaten Sarolangun mengalami luka patah pada bagian kaki kanan.

Baca JugaJadi Donatur Teroris, Tiga WNI Diamankan Otoritas Singapura

“Kedua korban sudah di rujuk ke rumah sakit Umum Hamba Muara Bulian. Sementara sopir truk tersebut identitas tidak diketahui karena saat kejadian melarikan diri,” pungkasnya. (riz)

Pos terkait