Kawasaki Luncurkan Ninja ZX-4R Tahun Depan

Kawasaki Luncurkan Ninja ZX-4R
Kawasaki Ninja ZX-4R. (Ist)

Jambiseru.com – Untuk memuaskan konsumennya, Kawasaki akan luncurkan Ninja ZX-4R tahun depan. Dengan adanya motor ini, Kawasaki mencoba memberikan banyak pilihan pada pencinta motor.

Motor Kawasaki Ninja ZX-4R ini diluncurkan setelah sebelumnya ninja juga melaunching Kawasaki Ninja ZX-25R.

Baca Juga : PBNU Usulkan Pemerkosa Santri di Bandung Dikebiri

Bacaan Lainnya

Motor 4 silinder bermesin 250 cc ini mengguncang pasar motor sport di Indonesia. Kehadiran motor ini menjadi pelopor 4 silinder 250 cc.

Kompetitor seperti Yamaha dan Honda belum memiliki line-up seperti Kawasaki ZX-25R.

Tak mau terlena dengan Kawasaki ZX-25R, kini pabrikan Jepang tersebut tengah menyiapkan motor yang diklaim memiliki tenaga buas di tahun 2022.

Dilansir dari Greatbiker, motor tersebut merupakan kakak dari ZX-25R yakni Kawasaki Ninja ZX-4R.
Isu kehadiran ZX-4R ini membuat sejumlah pihak membuat beberapa render fotonya.

Secara keseluruhan bentuk motor sport terbaru itu masih mirip Ninja ZX-25R, mempertahankan garis serba tajam mulai dari lampu depan, fairing, hingga bodi belakang.

Perbedaan dari gambar tersebut terlihat bentuk fairingnya dibuat lebih minimalis.

Pada sektor kaki-kaki, suspensi depan upside down, dengan pengereman dua cakram di bagian depan yang memiliki ukuran piringan, dan kaliper cukup besar.

Desain knalpot sedikit berbeda dengan ZX-25R. Terkait fitur-fitur yang akan disematkan, diduga serupa dengan adik kandungannya. Seperti KTRC atau Kawasaki Traction Control untuk mengendalikan putaran ban agar tidak selip, freewheel protection yang memiliki tiga pengaturan.

Pos terkait