100 Hari Pertama Kunci Penanganan Stunting

kegiatan sosialisasi stunting di kerinci.
Kegiatan sosialisasi stunting di Kerinci.Foto: Jambiseru.com

KERINCI, JambiSeru.com – Kunci penanganan stunting adalah di 100 hari pertama kehidupan bayi. Maka ibu hamil harus mengetahui perihal ini.

Kepala BKKBN Provinsi Jambi Yuni menjelaskan, setelah 100 hari kehidupan bayi dalam kandungan, perhatian gizi anak di bawah usia 2 tahun juga perlu diperhatikan.

“Upayanya melalui intervensi gizi spesifik, maupun intervensi sensitif,” ungkap Yuni saat sosialisasi program penurunan stunting di Desa Air Tenang, Kecamatan Air Hangat, Kabupaten Kerinci, Rabu (11/10/2023).

Bacaan Lainnya

Ia menambahkan, penurunan stunting merupakan salah satu program presiden sesuai dengan perpres nomor 72 tahun 2021 tentang percepatan penurunan stunting.

Untuk diketahui, pada sosialisasi itu, hadir anggota DPR RI Komisi IX Sutan Adil Hendra, anggota DPRD Kota Sungai Penuh Irwandi, Kepala BKKBN Provinsi Jambi Yuni, perwakilan BKKBN Kabupaten Kerinci Widya Maya Sari dan Ketua Forum Camat Kasmir.

Acara ditutup dengan door prize berupa kulkas, mesin cuci, strika, rice cooker dan kompor gas. (nas)

Pos terkait