Antisipasi Kebakaran Lahan Gambut, Kapolres Muarojambi dan Kepala BRG RI Cek Lokasi

Kapolres Muarojambi dan Kepala BRG RI tinjau lahan gambut. Foto: Don/Jambiseru.com
Kapolres Muarojambi dan Kepala BRG RI tinjau lahan gambut.Foto: Don/Jambiseru.com

Jambi Seru, Sengeti – Menghadapi musim kemarau yang diprediksi tidak lama lagi, polres Muarojambi terus melakukan kegiatan antisipasi kebakaran lahan. Terutama untuk beberapa wilayah yang berada di lahan gambut.

BACA JUGA : Kapolres Ajak Pers Muarojambi Sukseskan Pemilu 2019

Kapolres Muarojambi, AKBP Mardiono dan Kepala Badan Restorasi Gambut (BRG) Republik Indonesia, Nazir Fuad mengecek langsung lokasi yang sering terjadi kebakaran lahan. Daerah yang menjadi tujuan Desa Sponjen, Kecamatan Kumpeh Ilir, Kabupaten Muarojambi. Nazir Fuad datang ke Provinsi Jambi, khusus untuk ke Kabupaten Muarojambi, dalam rangka kunjungan kerjanya.

Bacaan Lainnya

Kedatangan Kepala Badan Restorasi Gambut pada Rabu (10/4/2019) didampingi Kepala Dinas Kehutanan Provinsi Jambi, Ahmad Bestari dan jajaran dari Dinas Kehutanan Provinsi Jambi.

Kapolres Muarojambi, AKBP Mardiono mengatakan, giat kali ini merupakan, pengecekan dan kesiapan dalam menghadapi musim kemarau serta kebakaran lahan gambut.

BACA JUGA : Modus Pacaran, Mahasiswa Setubuhi Siswi hingga Melahirkan

“Jadi saya bersama Kepala BRG RI ini, melakukan pengecekan lokasi yang sering terjadi kebakaran lahan sewaktu musim kemarau tiba. Saya juga ucapkan terimakasih atas kunjungannya ke Kabupaten Muarojambi ini,” sebut perwira melati dua itu. (don/adv)

Pos terkait