Wiranto Resmi Dilantik Jadi Ketua Wantimpres Jokowi

menkopolhukam-wiranto
Mantan Menkopolhukam, Wiranto. (Suara.com/Novian)

Wiranto Resmi Dilantik Jadi Ketua Wantimpres Jokowi

JAMBISERU.COM – Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi melantik sembilan anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) di Istana Negara Jakarta, Jumat (13/12/2019).

BACA JUGA: Korupsi Proyek PLTMH Batang Asai, Rekanan dan Pejabat ESDM Provinsi Ditetapkan

Bacaan Lainnya

Pelantikan tersebut berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 137/P/2019 tentang pengangkatan Keanggotaan Dewan Pertimbangan Presiden.

Mantan Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan HAM Wiranto ditunjuk sebagai ketua sekaligus anggota Wantimpres.

Sementara delapan anggota lainnya yakni Sidarto Danusubroto (Politisi senior PDI Perjuangan), Agung Laksono (Politisi senior Partai Golkar), Dato Sri Tahir (bos Mayapada Group), Putri Kuswisnu Wardani (Bos Mutika Ratu), Mardiono (Politisi PPP), Arifin Panigoro (Bos Medco Energi), Soekarwo (mantan Gubernur Jawa Timur), dan Luthfi bin Yahya (Tokoh NU).

Jokowi melantik sembilan Wantimpres seraya memandu membacakan sumpah dan jabatan.

“Bahwa saya akan setia kepada UUD 1945, serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan, dengan selurus-lurusnya, demi darma bakti saya, kepada bangsa dan negara,” tutur Jokowi.

BACA JUGA: BNN: Provinsi Jambi Jalur Perlintasan Narkoba

Setelah pengambilan sumpah jabatan, dilanjutkan dengan penandatangan berita acara. Kemudian, dilanjutkan pemberian ucapan selamat yang dimulai dari Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin. (put)

Pos terkait