Jambiseru.com, Tanjabbar – Mengawal kelancaran aksi demo masyarakat Desa Pematang Lumut di PT PetroChina International Jabung Ltd, Polres Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) menurunkan sebanyak 87 personel untuk pengamanan.
Kapolres Tanjabbar, AKBP Agung Basuki mengatakan, demi kelancaran dan ketertiban dalam aksi demo yang dilakukan oleh masyarakat Desa Pematang Lumut di PT PetroChina International Jabung Ltd. Sebanyak 87 personel Polres Tanjabbar diturunkan untuk memastikan aksi demo dapat berjalan dengan aman dan tertib.
“Demi menjaga ketertiban jalannya aksi demo, hari ini kita menurunkan sebanyak 87 personel untuk mengamankan para masa di PT PetroChina International Jabung Ltd,” ucap Kapolres, Rabu (10/9/2025).
Dikatakan Kapolres, disini pihaknya akan terus mengawal hingga tuntas tanpa ada perlawanan maupun anarkis dalam aksi demo tersebut.
“Alhamdulillah, aksi demo tersebut berjalan dengan tertib dan aman. Selanjutnya akan kita arahkan kedua belah pihak untuk melakukan mediasi,” ujar Kapolres.
“Kami akan memfasilitasi mediasi antara perwakilan masyarakat dan pihak Perusahaan di kantor camat,” tambah Kapolres.
Kapolres berharap, semoga dengan adanya mediasi ini kedua belah pihak bisa bermusyawarah dengan baik, sehingga tidak merugikan antara kedua belah pihak dan menghasilkan Musyawarah yang mufakat.
“Semoga hasil Musyawarah nantinya ada solusi terbaik yang bisa dicapai untuk kedua belah pihak,” pungkas Kapolres. (Put)













