Sidang Paripurna DPRD Merangin, Bupati Mashuri Sampaikan Nota Keuangan APBD-P

Sidang Paripurna DPRD Merangin
Sidang Paripurna DPRD Kabupaten Merangin.Foto: Edo/Merangin

Jambiseru.com – DPRD Merangin menggelar sidang paripurna penyampaian nota keuangan rancangan perubahan APBD Merangin Tahun Anggaran (TA) 2021 di gedung utama DPRD Merangin, Rabu (29/9/2021).

Dalam penyampaiannya, Bupati Merangin H Mashuri menjelaskan nota keuangan perubahan APBD, bahwa adanya kenaikan sebesar 19 miliar rupiah untuk mendukung visi misi Bupati, Merangin Mantap 2023.

Baca Juga : Pemkab Merangin Anggarkan Beli Tiga Mobil Dinas Pada Tahun 2021

Bacaan Lainnya

“Kenaikan itu kita prioritaskan untuk Merangin mantap unggul di bidang pertanian dan pariwisata,”kata Mashuri.
Selain itu, untuk pembahasan pembahasan selanjutnya kata Mashuri, melalui DPRD serta OPD, penambahan anggaran dan pergeseran, bahkan ada kegiatan yang mengalami pengurangan.

Baca juga : Kabar VCS Oknum Dewan Merangin: Hoax atau Bukan?

“Pengurangan ini karena kurang mendukung visi misi Merangin mantap, mudah mudahan dalam waktu relatif singkat ini betul betul tepat sasaran,”tandasnya.

Pos terkait