Jubir BPN Pastikan Prabowo – Sandiaga Bakal Terima Hasil Putusan Sidang MK

Diskusi bertajuk "Sidang MK dan Kita"D'Consulate Resto di Jalan KH Wahid Hasyim, Jakarta Pusat, Sabtu (22/6/2019). [Suara.com/Ria Rizki]
Diskusi bertajuk "Sidang MK dan Kita"D'Consulate Resto di Jalan KH Wahid Hasyim, Jakarta Pusat, Sabtu (22/6/2019). [Suara.com/Ria Rizki]

JAMBISERU.COM – Hasil sidang gugatan sengketa hasil Pilpres 2019 di Mahkamah Konstitusi (MK) akan diputuskan pada 28 Juni mendatang, Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo – Sandi memastikan capres dan cawapres yang mereka usung akan menerima apapun putusan dari Majelis Hakim MK.

BACA JUGA : Ngebut! Ini Indentitas Wanita Berjaket Putih Korban Laka Maut di Rengas…

Hal tersebut dipastikan Juru Bicara Hukum BPN Prabowo – Sandiaga, Hendarsam Marantoko. Ia meyakini, Prabowo dan Sandiaga akan mematuhi hasil sidang MK, terkait gugatan yang mereka ajukan.

Bacaan Lainnya

“Iya, pasti kita menerima. Bahwa kami taat kepada aturan hukum, Pak Prabowo dan Pak Sandi track record-nya sangat jelas bahwa sangat patuh dan taat terhadap semua proses hukum yang ada di Indonesia,” kata Hendarsam saat ditemui di D’Consulate Resto, Jalan KH Wahid Hasyim, Jakarta Pusat, dilansir dari laman Suara.com (media partner Jambiseru.com), Sabtu (22/6/2019).

Lebih lanjut, Hendarsam mengungkapkan ada pelajaran yang bisa dipetik dari perjalanan sidang MK sebagai upaya akhir Prabowo – Sandiaga yang berkompetisi dalam kontestasi Pilpres 2019. Dia menyatakan, pihaknya berusaha untuk legowo, apabila nantinya permohonan ditolak oleh Majelis Hakim MK.

Meski begitu, ia menegaskan langkah yang dilakukan BPN Prabowo – Sandiaga untuk maju ke MK bukan untuk menang atau kalah sebagai tujuan akhir. Lebih dari itu, dia mengemukakan, apabila nanti Prabowo – Sandiaga gagal, setidaknya pihaknya bisa menerimanya dengan jiwa besar dan menjadi pelajaran yang bisa dibagikan untuk masyarakat khususnya para pendukung.

BACA JUGAMako Polsek Bathin XXIV Dijaga Ketat, Pasca Dirusak Massa

“Nilai yang lebih dari itu, bagaimana kita berjiwa besar dan legowo. Sehingga, kami bisa mendapatkan suatu peningkatan nilai kehidupan yang bisa diterapkan ke masyarakat. Sebenarnya, pembelajaran buat masyarakat,” tandasnya. (ndy)

Pos terkait