Masa Depan Metaverse Menurut Ramalan Bill Gates

Metaverse Menurut Ramalan Bill Gates
Bill Gates. (Ist)

Jambiseru.com – Kemunculan dunia digital menjadi sorotan beberapa tokoh dunia, salah satunya pendiri Microsoft Bill Gates. Masa depan Metaverse menurut ramalan Bill Gates akan memberikan banyak kemudahan pada manusia.
Seperti yang kita ketahui bahwa saat ini metaverse benar-benar berhasil menarik perhatian seluruh masyarakat di seluruh dunia, dengan manfaat-manfaat yang ditawarkan di dalamnya membuat setiap pengguna internet kini semakin tertarik untuk mencobanya.

Pendiri Microsoft, Bill Gates memberikan asumsinya pendapatnya tentang metaverse melalui unggahan akhir tahun dalam blog pribadinya.

Baca juga di Jambiseru.com – Jambi Seru :
Metaverse dan NFT : Ladang Bisnis Baru Selebriti

Bacaan Lainnya

Ramalan Bill Gates soal Metaverse

Menyadur dalam berbagai sumber, Bill Gates memberikan asumsinya terkait dengan yang akan terjadi dengan metaverse kedepannya. Berikut adalah ramalan Bill Gates soal Metaverse yang perlu anda ketahui.

1. Pekerjaan yang Lebih Fleksibel

Pada laman blog pribadinya Bill Gates memberikan pendapatnya tentang transisi yang akan terjadi pada perusahaan-perusahaan yang menggunakan metaverse dalam aktivitas perusahaanya. Ia menjelaskan bahwa nantinya aktivitas perusahaan akan mengalami perubahan, karyawan tidak perlua datang ke kantor setiap hari.

Baca juga di Jambiseru.com – Jambi Seru :
Metaverse Jadi Bahan Garapan Ikatan Alumni ITB

Mereka dapat menjalankan aktivitas seperti rapat secara 3D, memanfaatkan beberapa aktivitas penunjang seperti zoom, google meet dan skype.

Metaverse didefinisikan sebagai satu set ruang virtual tempat pengguna nantinya dapat membuat dan menjelajahi dengan orang lain yang tidak berada di ruang fisik.

Pengguna dapat bersosialisasi dan berinteraksi secara virtual dengan teman, dapat bekerja, bermain, belajar, berbelanja, berkreasi, dan banyak lagi.

Baca juga di Jambiseru.com – Jambi Seru :
Game Metaverse: Tranding dan Bisa Menghasilkan Uang

2. Kemajuan Teknologi secara Signifikan

Bill Gates juga memaparkan akan terjadi kemajuan teknologi lebih signifikan lagi, dengan metaverse penggunannya dituntut untuk menggunakan perangkat-perangkat super canggih seperti kacamata virtual, headset, dan teknologi super canggih untuk dapat menggunakan metaverse.

3. Pengalaman Baru

Tentunya dengan kehadiran metaverse akan menghadirkan pengalaman baru bagi penggunanya, Sejauh ini perusahaan seperti Meta, Roblox atau Minecraft milik Microsoft masih dalam tahap pengembangan dunia virtual yang berujung pada Metaverse.

Perangkat yang mahal juga dibutuhkan untuk bisa menangkap ekspresi, bahasa tubuh dan kualitas pengguna di dunia virtual nantinya.

Pos terkait