BKSDA Jambi Akan Buat Taman Gajah Seperti di Afrika

JAMBISERU.COM, Jambi – Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Jambi akan membuat Taman Gajah di Kabupaten Tebo seperti di Afrika. Dan akan di kerjakan pada Tahun 2024.

Kepala BKSDA Jambi, Rahmad Saleh mengatakan, bahwa di tahun ini masih tahap perencanaan dan di tahun 2024 masuk ke tahap pengerjaannya.

“Taman itu berada di lokasi Desa muara kilis, suo suo, muara sekalo, seimambo dan pemayungan,” ujarnya beberapa hari lalu.

Bacaan Lainnya

Rahmad menambahkan, Taman ini berguna bagi Gajah dan mayarakat itu sendiri. Karena untuk menghindari dari perburuan satwa liar dan menjaga populasi ekosistemnya.

“Masyarakat yang akan ke taman ini bisa lebih dekat dengan gajah dan memberi makananya,” ujarnya.

Rahmad juga menyebutkan bahwa, saat ini di Restorasi Ekosistem Alam Bukit Tiga Puluh (ABT) Kabupaten Tebo, Provinsi Jambi, sudah terdapat sebanyak 120 gajah.

“Di sana sudah ada sekitar 90 sampai dengan 120 gajah,” tandasnya. (cr1)

Pos terkait