Kabupaten Batanghari Kekurangan PPL

sawah
Ilustrasi petani menanam padi. (ist)

Jambi Seru, Muarabulian – Tenaga penyuluh pertanian lapangan (PPL) sangat berperan penting demi tercapainya swasembada pangan. Seperti di Kabupaten Batanghari, tanpa kerja keras dari penyuluh dan petani, tidak akan swasembada.

BACA JUGA: Truk Kopi Terjang Bengkel di Maro Sebo, Satu Motor Hancur

Namun saat ini, penyuluh pertanian lapangan di Batanghari sudah jauh menyusut. Pasalnya, banyak penyuluh pertanian PNS yang pensiun dan ada yang meninggal, sehingga penyuluh untuk di pedesaan jauh berkurang.

Bacaan Lainnya

Hal ini diakui oleh Plt Kepala Dinas Tanaman Pangan dan Holtikultura kabupaten Batanghari, M Hatta Ak melalui Kabid Penyuluhan Pertanian, Alpian.

“Untuk saat ini tenaga PPL yang berstatus Pegawai Negri Sipil (PNS) yang tersebar di desa desa sebanyak 69 orang, sedangkan penyuluh honorer hanya 16 orang,” ungkap kabid penyuluhan Pertanian, Alpian.

Pos terkait