Petani Kopi Kerinci Maju Pilwako Sungaipenuh

Argeni (kanan), bersama mantan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla.
Argeni (kanan), bersama mantan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla.

Petani Kopi Kerinci Maju Pilwako Sungaipenuh

JAMBISERU.COM, Sungaipenuh – Bosan menunggu janji yang tak pasti dari pemerintah Kota Sungaipenuh, mewujudkan Sungaipenuh Kota Kopi, petani kopi Kerinci, H Argeni Zukri (Cu Gen) memilih maju Pilwako Sungaipenuh.

BACA JUGA : Kades Ladang Panjang Diminta Mengganti Uang yang Dirampok

Bacaan Lainnya

Tekad pegiat kopi yang berhasil membawa harum nama Kota Sungaipenuh dan Kerinci di level nasional dan internasional itu, karena ingin merubah nasib petani dan mendongkrak ekonomi masyarakat Kota Sungaipenuh yang kini menurutnya kian terpuruk.

Menariknya, Argeni memilih mendaftar di Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Hanura.  Kamis (19/12/2019) bersama tokoh masyarakat dan pemuda Depati Nan Bertujuh, Argeni resmi mendaftar. Kedatangan Argeni dan Tim Bersatu Benahi Negeri ini diterima antusias Panitia Penyaringan Cawako DPD PAN Kota Sungaipenuh.

BACA JUGA : Lobi Dana Pusat, HBA : Hanya Merangin yang Berhasil

“Selamat Datang Cu Gen dan tim di Rumah PAN Kota Sungaipenuh. Kedatangan Cu Gen dan tim seperti bernostalgia Pilwako 2015,” kata Hamid Ketua Panitia didampingi Adharianto Bendahara DPD PAN Kota Sungaipenuh, Kamis (19/12/2019).

Untuk diketahui, pada Pilwako 2015 lalu, H Argeni Zukri menjabat sebagai Bendahara Umum pasangan Herman Muchtar-Nuzran Joher. Saat itu kedua pasangan ini diusung Partai Amanat Nasional dan Golkar dengan  slogan Benahi Negeri.

BACA JUGA : SBY Diseret-seret soal Jiwasraya, Kader Demokrat Ramai-ramai Membela

Makanya, Argeni tetap mempertahankan slogan itu dengan menambah “Bersatu” Benahi Negeri. Dari slogan ini, diyakini Argeni mendapat dukungan dari Herman Muchtar dan pentolan Benahi Negeri.

“Alhamdulillah, saya menyatakan diri maju Pilwako 2019 dan berharap dukungan penuh dari PAN,” kata Argeni.

Antusiasnya Argeni maju Pilwako setelah ‘dicueki’-nya deklarasi kota kopi yang disepakati Pemkot Sungaipenuh dan petani kopi, Pimpinan DPRD dan Dinas Perkebunan Provinsi Jambi dan utusan pusat  untuk menjadikan ikon Sungaipenuh Kota Kopi. Rencananya November 2019 deklarasi tersebut direalisasikan.

“Kenyataannya janji tinggal janji. Perjuangan kita untuk ikut memajukan negeroi (negeri) sepertinya bertepuk sebelah tangan. Karena dicueki, kita siap hadapi untuk memutus mata rantai dinasti. Ya, dengan cara Bersatu Benahi Negeri,” jelas Argeni.

BACA JUGA : Geger Video Bugil Seorang Janda Tersebar, Ngaku Buat Koleksi Pribadi

Tokoh Adat Depati Nan Bertujuh Dpt Ktelat bulanir, Datuk Aswardi dan Dpt Heldi Efendi menyatakan tiga dusun yang tergabung dalam Depati Nan Bertujuh siap mendukung H Argeni Zukri.

“Ini figur pemersatu negeri. Moga tekad mulya tigo dusun ini untuk Bersatu Benahi Negeri bisa terwujud. Moga PAN menjadi partai pengusung utama,” kata Heldi Efendi.(dev)

Pos terkait