Hendra / Ahsan Waspadai Kecepatan Wakil Jepang di Semifinal All England

Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Hendra Setiawan (kanan) dan Mohammad Ahsan. [ANTARA FOTO/Widya Amelia - Humas PP PBSI]
Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Hendra Setiawan (kanan) dan Mohammad Ahsan. [ANTARA FOTO/Widya Amelia - Humas PP PBSI]

Jambi Seru – Pasangan ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan / Mohammad Ahsan akan menghadapi wakil Jepang, Takeshi Kamura / Keigo Sonoda di semifinal All England 2019. Keduanya akan mewaspadai kecepatan ganda putra peringkat tiga dunia tersebut.

BACA JUGATak Lagi Diteror Usai Pindah Rumah, Ruben Onsu Bisa Tidur Nyenyak

Hendra / Ahsan lolos ke semifinal usai menaklukan wakil Jerman, Mark Lamsfuss / Marvin Seidel. Pasangan berjuluk The Daddies itu menang mudah dengan skor 21-12, 21-13, Jum’at (8/3/2019) malam WIB.

Bacaan Lainnya

“Mereka semua pemain cepat, power-nya besar. Pokoknya cepat dan kuat,” kata Mohammad Ahsan mengenai keunggulan Kamura / Sonoda, dalam rilis yang diterima Suara.com.

Laga semifinal All England 2019 akan menjadi pertarungan keempat antara Hendra / Ahsan dan Kamura / Sonoda. Di tiga laga sebelumnya, ganda putra gaek itu unggul 2-1 atas wakil Jepang.

Saat berjumpa di Japan Open 2014, Hendra / Ahsan menang 21-23, 21-12, 21-15. Sementara saat bentrok di Fuzhou China Open 2018, The Daddies menang 13-21, 21-17, 21-9.

Menghadapi lawan yang lebih muda dan prima secara fisik disebut Hendra / Ahsan akan jadi tantangan tersendiri. Dalam laga intensitas tinggi seperti All England, menurut Ahsan fokus akan jadi faktor penting.

“Kami harus tingkatkan fokus, kalau sudah tanding begini tidak bisa tingkatkan apa-apa lagi kecuali fokus di lapangan,” tukas Ahsan.

BACA JUGAMoeldoko: Pegiat Jangan Cari Gara-gara dengan TNI, Jangan Cari Popularitas

Laga babak semifinal All England 2019 akan berlangsung hari ini, Sabtu (9/3/2019) mulai pukul 10:00 waktu setempat atau pukul 17:00 WIB di Arena Birmingham, Inggris. (ndy)

Pos terkait