BKSDA Belum Tangkap Harimau Sumatera yang Makan 2 Korban di Muaro Jambi

harimau sumatera
Ilustrasi Harimau Sumatera. (Shutterstock)

Jambi Seru – BKSDA (Badan Konservasi Sumber Daya Alam) Provinsi Jambi, belum berhasil menangkap Harimau Sumatera yang sudah makan 2 korban di Kabupaten Muaro Jambi.

Dua korban tewas diterkam Harimau Sumatera itu, ialah pekerja di area PT PDIW Desa Puding, Kecamatan Kumpeh, Muaro Jambi. Identitas korban; Bima Mubarok (19) warga Kelurahan Tanjung Raden, Kota Jambi dan Firdaus (42) warga Desa Perawang Barat, Kecamatan Tualang, Provinsi Riau.

Dua pekerja ini tewas setelah diterkam harimau. Bima tewas saa sedang buang air besar di belakang Camp pada Selasa (19/4/2022) sekitar pukul 20.25 WIB.

Bacaan Lainnya

Sedangkan Firdaus tewas saat berusaha melarikan diri ke hutan dari kejaran harimau tersebut. Saat itu, Firdaus bersama temannya sedang beristirahat siang pada Jumat (25/3/2022) lalu.

Dari hasil indentifikasi TKP, mayat Firdaus dalam kondisi sudah membusuk. Tubuh korban saat ditemukan dalam kondisi tidak lengkap, kedua kaki sampai pinggul tak ada dan bagian kepala ditemukan tidak jauh dari tubuh korban.

Pos terkait