Peduli Tim Medis Covid-19, PJI Muaro Jambi Berikan Bantuan

pji muaro jambi
Peduli Tim Medis Covid-19, PJI Muaro Jambi Berikan Bantuan. Foto : Doni/Jambiseru.com

Peduli Tim Medis Covid-19, PJI Muaro Jambi Berikan Bantuan

Jambi – Persatuan Jaksa Indonesia (PJI) cabang Muaro Jambi memberikan bantuan kepada tim medis Covid-19 di RSUD Raden Mattaher Jambi. Bantuan itu merupakan bentuk peduli mereka terhadap tim medis yang menangani virus corona tersebut.

Baca JugaCegah Corona, Koordinasi Lintas Sektoral dan Wilayah Terus Digalakkan

Bacaan Lainnya

Bantuan yang diberikan PJI Muaro Jambi itu berupa, peralatan perlengkapan mulai dari masker hingga sepatu boots. Kemudian, vitamin, obat-obatan serta minuman.

Ketua PJI cabang Muaro Jambi, Rudi Firmansyah mengataka, bantuan itu diberikan karena mereka sangat mengapresiasi dan merasa harus saling bahu membahu menangani virus corona ini.

“Bantuan itu dari hasil galang dana dari anggota-anggota PJI Muaro Jambi. Dan itupun uang dari gaji kita. Semoga ini menjadi ladang amal bagi kami,” kata Rudi Firmansyah yang merupakan Kasi Pidsus Kejari Muaro Jambi.

Dikatakan Rudi, bantuan itu telah ia serahkan kepada pihak tim medis RSUD Raden Mattaher Jambi.

Baca JugaPemkab Muaro Jambi Siapkan Rp 4 M untuk Atasi Corona

Bantuan yang telah dibeli dan dikemas tersebut langsung diserahkan kepada pihak RSUD Raden Mattaher Jambi.

“Semoga dapat bermanfaat bagi tim medis,” tutupnya. (uda)

Pos terkait